Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy

Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy - Martabak rasa Cokelat enak disajikan hangat ketika hujan atau udara dingin melanda. Ayo dicoba berikut caranya.


Bahan dan bumbu Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy:
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 50 gram gula pasir
  • 200 ml air
  • 1/2 sdt ragi instan
  • 1/4 soda kue
  • 1 sdm margarin, lelehkan
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • Bahan Isian:
  • Margarin untuk olesan
  • Meises cokelat secukupnya

Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy:
  • Ayak tepung terigu dan baking powder.
  • Campur tepung, baking powder, 1/2 bagian gula pasir dan garam. Aduk hingga rata.
  • Tuang air sedikit demi sedikit sambil terus dikocok pelan selama kurang lebih 10 menit dan adonan tercampur rata.
  • Tambahkan ragi instan, aduk hingga rata. Tutup adonan dengan serbet bersih dan diamkan selama 30 menit.
  • Buka serbet, aduk sebentar adonan. Tambahkan telur, soda kue, sisa gula pasir, dan margarin yang sudah dilelehkan. Aduk hingga rata.
  • Panaskan wajan anti lengket dengan diameter 12 cm. Tuang adonan sebanyak satu sendok sayur.
  • Sebelum adonan mengeras, putar ujung sendok sayur dan tekan di pinggir adonan untuk memberi efek cekung tipis di pinggiran martabak manis.
  • Tunggu hingga adonan berlubang dan berserat. Tutup adonan hingga matang. Angkat.
  • Oles margarin di permukaan martabak manis. Taburi dengan meises cokelat, lalu lipat menjadi dua bagian.
  • Sajikan selagi hangat.

Itulah Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy semoga bermanfaat silahkan mencobanya. Anda juga bisa mencoba resep lainnya :
- Resep Cara Membuat Ayam Rica Rica Wueenak
- Resep Cara Membuat Pisang Goreng Kremes Enak Banget

0 Response to "Resep Cara Membuat Martabak Manis Rasa Coklat Terenak Yummy"

Post a Comment